Dealer Mobil Bekasi - Suzuki SPLASH Harga mobil suzuki Splash jakarta
MOBIL SUZUKI SPLASH JAKARTA - Meski bertajuk mini-MPV, Splash dibanderol dengan harga Rp 146 juta — mengusung pasar yang bergerak di segmen mini MPV, Suzuki Splash mencoba bersaing menarik peminatnya dengan menyuguhkan berbagai fitur baik interior dan eksterior khususnya di kelas City Car. Dan, posisi Splash, dari sisi harga dan dimensi, ditempatkan di antara Karimun Estilo dan Swift. Namun, Splash tetap saja the show must go on. Suzuki Splash rasanya tak ada cela nya. dengan tampilan Splash yang berdiri di atas platform Swift namun dipangkas sekitar 30 mm. Dengan dimensi (pxlxt) 3.715 mm x 1.680 mm x 1.618 mm, dan wheelbase 2.360 mm, Splash terbilang compact. Namun, interior-nya tetap lega, dengan headroom (depan dan belakang) Splash lebih tinggi dari Swift. (Catatan Suzuki UK), Splash punya kapasitas bagasi 175 liter, dan ketika jok belakang dilipat ke depan menghasilkan volume kargo menjadi 520 liter. Bagian interior Splash memiliki banyak tempat penyimpanan. Kantong di door trim dapat memeluk botol 500 ml dan atlas. Sementara cupholder di console lantai dapat memegang botol 750 ml. Terdapat satu laci di atas dashboard yang berguna menyimpan buku, karcis tol, dan lain-lain.
Desain interior Splash terbilang ‘nyeleneh’ dengan tachometer di bagian atas dashboard, terpisah dari meter cluster. Tampilan meter cluster juga sportif berkat kelir putih yang menjadi background-nya. serta semua kaca dapat dibuka-tutup secara elektrik.
Dengan tenaga 85 hp dan torsi 113 Nm, Splash menyenangkan dikendarai. Di jalanan kota Splash terasa tajam. Sementara di jalan bebas hambatan ‘nafasnya’ juga cukup bisa meladeni, tidak terengah-engah. Pergantian gear tidak terlalu pendek dan panjang, sehingga membuat kita bisa bergegas di jalanan kota.
Pengendaraannya tidak lembut, namun tidak juga keras. Saat melibas lubang atau permukaan jalan tidak rata, peredaman suspensinya masih dapat diterima oleh kita. Dan ini membuat manuver Splash lebih tajam.
Bagi mereka yang memiliki masalah dengan ruang parkir, sering melewati jalan sempit, kemacetan lalu lintas dan dimensi mobil yang besar, maka Splash bisa menjadi pilihan utama. Ditambah lagi, Splash bisa membuat dua orang dewasa plus satu anak kecil duduk cukup nyaman di belakang.[dp]